Tiga juta tujuh ratus sembilan puluh dua ribu empat ratus rupiah adalah jumlah uang yang harus keluar untuk menanggung biaya perobatan saya dirumah sakit selama 3 hari 2 malam (20-23 Desember 2011). Jumlah yang besar yang sebenarnya tidak perlu keluar jika seandainya saya lebih bijak menjaga kesehatan.
Penyakit yang saya "bikin" sendiri ini adalah penyakit maag. Saya baru tahu bahwa maag saya ini sudah cukup akut berdasarkan hasil endoskopi. Selain perawatan untuk menyembuhkan maag, saya memang bertujuan untuk medical check-up di rumah sakit, mulai dari tes gula darah, hepatitis, pankreas, jantung, dan USG Abdomen. Dari serangkaian medical check up tersebut barulah diketahui bahwa saya memiliki penyakit maag yang cukup akut. Sedangkan untuk gula darah, hepatitis, pankreas, jantung, dan abdomen, semuanya dalam keadaan normal. Dokter mengatakan bahwa penyebab maag ini adalah karena jadwal makan yang sering telat ditambah pengaruh pikiran. Ya, saya memang tipe pemikir dan jika memiliki banyak hal yang dipikirkan, nafsu makan saya biasanya berkurang.
Dan pada waktu pembayaran biaya rawat inap, saya melihat uang sebesar 3,8 jt itu disetor oleh kakak saya kepada pihak rumah sakit. Saat itu saya melihat uang tersebut harus dibayarkan sebagai akibat keteledoran saya dalam menjaga kesehatan. Sejak itu saya berusaha untuk lebih concern dalam hal keteraturan jadwal makan dan manajemen pikiran. Saya bertekad tidak akan lagi mengalami sakit maag. Saya bertekad untuk mengatur jadwal makan dengan teratur dan berusaha tidak terlalu memikirkan banyak hal yang sebenarnya tidak terlalu perlu menyita pikiran.
Ada pepatah yang berkata "bahkan keledai yang bodoh pun tidak jatuh dua kali ke lubang yang sama"
Tapi setelah lima bulan berselang, hari ini saya jatuh lagi ke lubang yang sama. Keterlambatan makan dan manajemen pikiran yang tidak baik dalam seminggu terakhir ini, membuat saya harus merasakan sakit maag lagi.
Mungkin saya memang tidak lebih pintar dari.........keledai.
semangaatt har...jaga kesehatan.. :D walaupun lagi pusing sama TA tampaknya..hehehehe
ReplyDeletehahaha..
ReplyDeleteiyaaa...
makasih banyaakk ya ci...
hehe :D